Kunjungan YGI ke Sekolah Tuna Rungu Santi Rama

 

Pada hari Jumat, tanggal 26 September 2018 yang lalu, kami pengurus Yayasan Gabriel Indonesia (YGI) dan beberapa orang teman mengunjungi  anak asuh Gabriel yang bersekolah di Sekolah Dasar Luar Biasa Santi Rama, yang terletak di Jl. RS Fatmawati, Cipete Selatan, Jakarta 12410. Ada 7 (tujuh) anak usia SD dan 3 (tiga) anak SMP yang mendapat uluran tangan dari donatur Gabriel.

Santi Rama yang berdiri sejak tahun 1970 adalah sebuah yayasan yang bergerak dalam bidang pendidikan anak-anak tuna rungu, mulai dari PAUD, TK, SD, SMP hingga SMA. Ada kurang lebih 180 anak yang bersekolah di situ.

Saat datang, kami disambut oleh Ibu Maria dari bidang pendidikan Santi Rama dan diajak berkeliling sekolah serta kepada kami diperlihatkan ruang-ruang yang ada di sana, seperti perpustakaan, ruang belajar menjahit dan lain-lainnya.

Kami diajak mengunjungi  salah satu kelas yang sebagian muridnya adalah anak asuh dari Yayasan Gabriel. Dengan dipandu Bu Maria serta guru kelas, terjalin komunikasi yang cukup aktif antara anak asuh dan kami. Walaupun memiliki kekurangan, namun mereka memiliki rasa percaya diri yang tinggi, rasa ingin tahu yang besar dan berhasil meraih berbagai prestasi akademik, yang bisa dilihat dari banyaknya piala yang dipajang di salah satu lemari dinding sekolah.

Di salah satu ruangan yang lain, terlihat  beberapa anak sedang belajar bermain biola dipandu oleh guru musiknya. Terheran juga kami melihat mereka bisa bermain musik. Ternyata mereka masih bisa memanfaatkan sisa-sisa pendengaran yang ada. Tak ada kata lain yang bisa diucapkan selain salut untuk perjuangan mereka.

Yayasan Santi Rama juga bekerja sama dengan beberapa perusahaan yang mau menerima murid untuk magang dan kemudian menyalurkan mereka yang sudah tamat supaya bisa bekerja sesuai dengan kemampuannya.

Biaya pengelolaan sekolah yang tidak sedikit itu didapat dari uang sekolah, pemerintah, dan donatur-donatur yang memiliki perhatian pada anak-anak tuna rungu ini. Di samping itu mereka juga menjual barang-barang hasil karya anak-anak, salah satunya adalah kartu ucapan yang dihiasi lukisan karya anak-anak tersebut.

Sungguh suatu pengalaman yang menarik dapat bertemu dengan anak-anak dan pengurus yayasan yang penuh semangat ini. Mengingatkan kita untuk terus mensyukuri anugerah Tuhan dan berbagi pada mereka yang membutuhkan.

Salam,
Team Gabriel

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *