Permohonan beasiswa 11 anak SMP Pangudi Luhur, Sumatera Selatan

Dear teman-teman terkasih,

Yayasan Gabriel Indo telah menerima permohonan bantuan beasiswa untuk 11 (sebelas) anak dari SMP Pangudi Luhur, St Aloysius, Sukaraja, yang beralamat di Sukaraja RW 004 RT 14, Buay Madang, OKU Timur, 32161, Sumatera Selatan.

11 anak ini semua berasal dari keluarga eks-transmigrasi yang bekerja sebagai buruh penyadap karet. Lokasi sekolahnya jauh dari kota, dengan kota terdekat adalah Martapura dan membutuhkan 8 jam untuk mencapainya dengan mengendarai mobil dari kota Lampung.

Anak-anak ini ada yang tinggal di asrama sekolah dan ada yang tinggal di rumahnya. Untuk anak-anak yang tinggal di asrama sekolah dikenakan biaya Rp.350.000,-/bulan. Sedangkan untuk anak-anak yang tinggal di rumah masing-masing diadakan antar jemput oleh pihak sekolah dengan biaya Rp.150.000,-/bulan.

Sedangkan kondisi asrama cukup memprihatinkan dan menurut Br Valentinus Pardi, SPd, FIC (kepsek), asrama tersebut setiap tahun dirapikan namun anak-anak selalu merusak barang-barang yang ada.

Kami berusaha mencarikan orangtua asuh untuk kesebelas anak ini. Semoga di antara teman-teman ada yang berkenan menjadi orangtua asuh, silakan kontak ke nomor kami di bawah ini:

Fira : fira_mk@yahoo.com / 082123279898 (Whatsapp)
Wati : watigabriel@gmail.com / 0816879752 (Whatsapp)

Terima kasih atas perhatiannya.

5 Maret 2019

Salam kasih,
Yayasan Gabriel Indo

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *